Bertemu Presiden MBZ, Ini yang Dibahas Prabowo

Oleh Embun BeningWednesday, 9th April 2025 | 20:02 WIB
Bertemu Presiden MBZ, Ini yang Dibahas Prabowo
Presiden Prabowo Subianto saat memberikan keterangan pers di hadapan para awak media. (warnaberita.com/Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden)

Abu Dhabi, warnaberita.com - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA), Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Qasr Al Shatie, Abu Dhabi, pada Rabu (9/4/2025). 

Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin membahas berbagai isu strategis, termasuk upaya menciptakan perdamaian di kawasan Timur Tengah, khususnya situasi konflik di Gaza.

Dalam siaran pers yang dibagikan Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Prabowo menyampaikan bahwa dirinya secara khusus berkonsultasi dengan Presiden MBZ mengenai dinamika geopolitik terkini di kawasan. 

Baca Juga: Puan Soroti Praktik Kekerasan Seksual di Kampus

Prabowo juga menekankan pentingnya dialog antarnegara untuk mencari jalan keluar damai atas konflik yang terus berkepanjangan.

"Saya konsultasi tentunya dengan berbagai perkembangan geopolitik. Kita ingin mendapat masukan, pemikiran-pemikiran, pandangan-pandangan para pemimpin di kawasan ini. Tentunya kita semua berpikir bagaimana kita bisa membantu penyelesaian masalah konflik di kawasan ini, di Gaza, dan sekitarnya," kata Prabowo.

Dia menegaskan bahwa Indonesia terus berkomitmen untuk menciptakan solusi damai melalui pendekatan diplomatik. 

Baca Juga: Manchester United Berkunjung ke Malaysia, Gelar Laga dengan ASEAN All-Stars

Oleh karena itu, komunikasi dan konsultasi intensif dengan para pemimpin dunia menjadi sangat penting.

"Kita ingin mencari upaya-upaya perdamaian, dan untuk itu kita harus saling konsultasi untuk dapat masukan yang lebih baik," ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Prabowo mengungkapkan bahwa Presiden MBZ turut menyampaikan niatnya untuk kembali berkunjung ke Indonesia. 

Baca Juga: Rencana Pembangunan Hotel di Tibubeneng Tuai Protes Aktivis Lingkungan

Presiden Prabowo pun menyambut baik rencana kunjungan tersebut.

"Beliau mengatakan beliau ingin ke Jakarta, saya bilang setiap saat kita terima dengan baik," katanya.

Baca Juga: Prabowo Bertemu MBZ, Momentum Penting Perkuat Kerja Sama

Pertemuan antara kedua pemimpin negara sahabat ini makin memperkuat hubungan bilateral Indonesia–PEA yang telah lama terjalin erat, serta menunjukkan peran aktif Indonesia dalam diplomasi perdamaian global. (*)

Terkini

Kemenekraf Siap Kolaborasi dengan Apindo, Tingkatkan Tenaga Kerja Ekonomi Kreatif
Kemenekraf Siap Kolaborasi dengan Apindo, Tingkatkan Tenaga Kerja Ekonomi Kreatif
MIKRO | in 7 hours
Konser Bersama Rusia untuk Indonesia Tandai 75 Tahun Hubungan Diplomatik Kedua Negara
Konser Bersama Rusia untuk Indonesia Tandai 75 Tahun Hubungan Diplomatik Kedua Negara
HIBURAN | in 6 hours
Pertemuan "The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA", Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik
Pertemuan "The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA", Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik
PELESIR | in 6 hours
Tunjangan Kinerja untuk Dosen ASN Diumumkan, Cek Skemanya
Tunjangan Kinerja untuk Dosen ASN Diumumkan, Cek Skemanya
PENDIDIKAN | in 6 hours
ASEAN Luncurkan Rencana Pembiayaan Hijau 2025–2028 untuk Perkuat Aksi Iklim
ASEAN Luncurkan Rencana Pembiayaan Hijau 2025–2028 untuk Perkuat Aksi Iklim
MAKRO | in 6 hours
RSUI Duduki Peringkat 62 RS Terbaik di Dunia
RSUI Duduki Peringkat 62 RS Terbaik di Dunia
KESEHATAN | an hour ago
Indonesia Perkuat Kerja Sama Bidang Riset dengan Rusia
Indonesia Perkuat Kerja Sama Bidang Riset dengan Rusia
PENDIDIKAN | an hour ago
Kemdiktisaintek dan KLH Dorong Peran Kampus dalam Pembangunan Lingkungan Berkelanjutan
Kemdiktisaintek dan KLH Dorong Peran Kampus dalam Pembangunan Lingkungan Berkelanjutan
PENDIDIKAN | an hour ago
Pemasangan Starlink di Qatar Airways Boeing 777 Hampir Selesai, Siap Ekspansi ke Airbus A350
Pemasangan Starlink di Qatar Airways Boeing 777 Hampir Selesai, Siap Ekspansi ke Airbus A350
INTERNASIONAL | an hour ago
Sambut Paskah, Ini Sajian Nikmat yang Bisa Kamu Dapat di Amber Lombok Beach Resort
Sambut Paskah, Ini Sajian Nikmat yang Bisa Kamu Dapat di Amber Lombok Beach Resort
AKOMODASI | 2 hours ago
© 2025 Warnaberita.com - All Rights Reserved
Warnai Hidup dengan Ragam Berita