Bentuk Kemandirian Ekonomi, Indosat Berdayakan Marbot

Oleh Ragata KalyaSaturday, 22nd March 2025 | 05:47 WIB
Bentuk Kemandirian Ekonomi, Indosat Berdayakan Marbot
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan program Marbot Berdaya untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi para marbot di berbagai daerah. (IOH)

Jakarta, warnaberita.com - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan program Marbot Berdaya untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi para marbot di berbagai daerah.

Steve Saerang, SVP-Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, menjelaskan program yang berkolaborasi dengan ZIS Indosat ini memberikan akses permodalan, pelatihan kewirausahaan, serta pendampingan bisnis bagi marbot dan keluarganya.

Bantuan ini memungkinkan mereka memiliki sumber penghasilan berkelanjutan.

Ia memaparkan sejak diluncurkan pada 2024, Marbot Berdaya telah menjangkau 117 marbot dan terus berkembang sebagai solusi nyata dalam membangun ekosistem ekonomi berbasis masjid.

"Marbot Berdaya lahir dari kepedulian Indosat terhadap marbot dan peran sentral masjid dalam kehidupan sosial masyarakat," jelasnya.

Selain memberikan bantuan modal dan pelatihan usaha, program ini juga mendorong marbot untuk mengembangkan berbagai jenis usaha, mulai dari warung makanan, toko busana muslim, warung sembako, hingga bisnis berbasis digital. Indosat turut mengintegrasikan produk dan layanan telekomunikasi untuk memperluas akses pasar bagi mereka.

Dengan pendekatan ini, Marbot Berdaya tidak hanya memberdayakan individu, tetapi juga menggerakkan ekonomi komunitas berbasis masjid secara berkelanjutan.

Tahun ini, melalui inisiatif Indosat Berkah Ramadan, program ini menargetkan tambahan 200 marbot sebagai penerima manfaat. Dengan dukungan yang lebih strategis, Indosat ingin memastikan bahwa para marbot tidak hanya memiliki sumber penghasilan yang lebih baik, tetapi juga mampu memperkuat peran masjid sebagai pusat pemberdayaan ekonomi masyarakat. 

Program ini telah membantu banyak marbot untuk mandiri secara ekonomi. Salah satu contohnya adalah Asep Mahmud, marbot di Masjid Al Mujahidin, yang memanfaatkan bantuan program ini untuk membuka usaha makanan ringan di sekitar masjid. Dengan kerja kerasnya, usaha yang dimulai dari skala kecil kini semakin berkembang. (*)

Terkini

Bupati Buleleng Melayat ke Rumah WNI Korban Kecelakaan di AS
Bupati Buleleng Melayat ke Rumah WNI Korban Kecelakaan di AS
BULELENG | in 6 hours
Tingkatkan Gizi Peserta Didik, Kemendikdasmen Teken MoU dengan Badan Gizi Nasional
Tingkatkan Gizi Peserta Didik, Kemendikdasmen Teken MoU dengan Badan Gizi Nasional
PENDIDIKAN | in 6 hours
Berkat Rumah Bersubsidi, Radia Nurjanah Bisa Miliki Rumah Setelah 21 Tahun jadi Guru
Berkat Rumah Bersubsidi, Radia Nurjanah Bisa Miliki Rumah Setelah 21 Tahun jadi Guru
PENDIDIKAN | in 6 hours
Jaga Kualitas ASI, Ini yang Wajib Diketahui Ibu Menyusui
Jaga Kualitas ASI, Ini yang Wajib Diketahui Ibu Menyusui
KESEHATAN | in 4 hours
TelkomGroup Implementasikan LlaMa ke Chatbot Pelanggan
TelkomGroup Implementasikan LlaMa ke Chatbot Pelanggan
TELCO | in 3 hours
Courtyard by Marriott Ekspansi ke Jharkhand India
Courtyard by Marriott Ekspansi ke Jharkhand India
AKOMODASI | in 2 hours
Indonesia Kirim Bantuan Senilai 1,2 Juta Dolar ke Myanmar
Indonesia Kirim Bantuan Senilai 1,2 Juta Dolar ke Myanmar
NASIONAL | in an hour
Arya Gangga Jadi Ketum Yowana Tegeh Kori
Arya Gangga Jadi Ketum Yowana Tegeh Kori
BALI | 39 minutes ago
5 Ruas Tol di Sumatera Digratiskan saat Periode Arus Mudik
5 Ruas Tol di Sumatera Digratiskan saat Periode Arus Mudik
NASIONAL | an hour ago
Itel Vista Tab 30 Pro, Performa Mantap, Harga Terjangkau di Bawah Rp 3 Juta
Itel Vista Tab 30 Pro, Performa Mantap, Harga Terjangkau di Bawah Rp 3 Juta
GAWAI | 3 hours ago
© 2025 Warnaberita.com - All Rights Reserved
Warnai Hidup dengan Ragam Berita