Promosikan DTW Putung, Karangasem Gelar Travel Mart 2025

Oleh Sedana PutraWednesday, 16th April 2025 | 13:00 WIB
Promosikan DTW Putung, Karangasem Gelar Travel Mart 2025
Objek wisata pantai menjadi salah satu Daya Tarik Wisata (DTW) di Kabupaten Karangasem.(pixabay/Kanenori)

Karangasem, warnaberita.com - Pemerintah Kabupaten Karangasem terus mendorong pengembangan sektor pariwisata melalui langkah-langkah strategis.

Salah satunya melalui kegiatan Karangasem Travel Mart 2025 yang digelar di Daerah Tujuan Wisata (DTW) Putung, Kecamatan Selat yang secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa, Selasa (15/4).

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari pertemuan strategis antara Pemkab Karangasem dengan Wakil Menteri Pariwisata RI, Ni Luh Puspa, di Jakarta sebelumnya. Travel Mart tahun ini secara khusus mempromosikan Daya Tarik Wisata (DTW) Putung, yang baru saja selesai ditata.

Baca Juga: Warung Mek Samprig, Kuliner Legendaris di Karangasem Selalu Ludes

Selain itu, turut diperkenalkan sejumlah destinasi potensial di sekitarnya, seperti Air Terjun Jagasatru, Patung Brahma, Museum Sanghyang Dedari, dan Agro Salak Sibetan yang menawarkan pengalaman wisata spiritual, alam, hingga pengenalan produk UMKM lokal.

Wabup Pandu menyampaikan kegiatan ini untuk mempertemukan seller dari unsur desa wisata, pengelola DTW, serta PHRI Karangasem, dengan buyer dari kalangan agen perjalanan wisata. Salah satu buyer yang menunjukkan komitmen besar adalah Bali Trip Wisata, yang siap membuka pasar India ke Karangasem. Selain itu, beberapa travel agent dengan pasar Eropa juga turut hadir dan menjajaki potensi kerja sama.

“Pemerintah Kabupaten Karangasem melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata memfasilitasi pertemuan antara seller dan buyer sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan potensi wisata daerah,” ujar Wabup Pandu.

Baca Juga: Gelar Karangasem Akhir Pekan, Dishub Atur Arus Lalin

Bali Trip Wisata dalam audiensinya menyatakan kesiapannya membuka paket wisata ke Karangasem dengan durasi menginap 2-3 malam. Rangkaian lokasi yang ditawarkan dalam Travel Mart meliputi DTW Putung, Patung Brahma, Air Terjun dan Pelukatan Jagasatru, serta Kebun Salak Gunggung.

Pada kesempatan tersebut, para pengelola DTW bersama PHRI Karangasem secara bergiliran memaparkan pesona alam dan kearifan lokal yang ada di Kecamatan Selat. Travel agent yang hadir juga memberikan sejumlah masukan, termasuk pentingnya pengemasan rute wisata secara menarik agar memberikan pengalaman petualangan, seperti penggunaan kendaraan khusus dari Gunggung Adventure.

Wabup Pandu menegaskan bahwa tujuan utama dari pelaksanaan Karangasem Travel Mart 2025 adalah membuka peluang kerja sama dengan travel agent untuk menyusun paket-paket wisata ke Karangasem, dengan harapan wisatawan tidak hanya berkunjung, tetapi juga menginap dan mengeksplorasi lebih dalam kekayaan alam serta budaya Karangasem.

Baca Juga: Sambut Paskah, Ini Sajian Nikmat yang Bisa Kamu Dapat di Amber Lombok Beach Resort

“Dengan wisatawan menginap di Karangasem, tentu dampak ekonomi bagi masyarakat lokal akan jauh lebih besar. Ini menjadi prioritas kami dalam pembangunan sektor pariwisata berkelanjutan,” pungkasnya.(*)

Terkini

Huawei Dorong Transformasi Digital Industri Penerbangan
Huawei Dorong Transformasi Digital Industri Penerbangan
TEKNOLOGI | in 6 hours
Tradisi Ngelawar Penampahan Galungan Jadi Simbol Kebersamaan
Tradisi Ngelawar Penampahan Galungan Jadi Simbol Kebersamaan
KULINER | in 5 hours
Bupati Adi Arnawa Tekankan Pentingnya Optimalisasi Pelayanan Prima
Bupati Adi Arnawa Tekankan Pentingnya Optimalisasi Pelayanan Prima
BADUNG | in 4 hours
Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem, Gubernur Koster : Jangan Sampai Melupakan Sejarah
Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem, Gubernur Koster : Jangan Sampai Melupakan Sejarah
BANGLI | in 3 hours
Parkir Sembarangan di Jalan Cargo, Enam Sopir Truk Dapat Teguran
Parkir Sembarangan di Jalan Cargo, Enam Sopir Truk Dapat Teguran
DENPASAR | in 2 hours
Mangkal di "Traffic Lights" Simpang Tohpati, Empat Gepeng Diamankan
Mangkal di "Traffic Lights" Simpang Tohpati, Empat Gepeng Diamankan
DENPASAR | in 43 minutes
"Mungkin Kita Perlu Waktu" Ingatkan Pentingnya Ngobrol dengan Keluarga
"Mungkin Kita Perlu Waktu" Ingatkan Pentingnya Ngobrol dengan Keluarga
HIBURAN | in 36 minutes
Pemda Diminta Gercep Siapkan Sekolah Rakyat
Pemda Diminta Gercep Siapkan Sekolah Rakyat
PENDIDIKAN | 21 minutes ago
Pagar Laut di Perairan Tangerang dan Bekasi Masih Berdiri, Legislator Soroti Kurang Tegasnya Pemerintah
Pagar Laut di Perairan Tangerang dan Bekasi Masih Berdiri, Legislator Soroti Kurang Tegasnya Pemerintah
NASIONAL | an hour ago
Berwisata Peringati "Earth Day," Kunjungi 5 Destinasi Ramah Lingkungan di Indonesia Ini
Berwisata Peringati "Earth Day," Kunjungi 5 Destinasi Ramah Lingkungan di Indonesia Ini
DTW | 2 hours ago
© 2025 Warnaberita.com - All Rights Reserved
Warnai Hidup dengan Ragam Berita