Perusahaan Diminta Aktif Gelar Cek Kesehatan Gratis bagi Karyawan

Oleh Embun BeningSunday, 27th April 2025 | 07:05 WIB
Perusahaan Diminta Aktif Gelar Cek Kesehatan Gratis bagi Karyawan
Pelaksanaan program CKG yang digelar oleh Halodoc di kantornya. (warnaberita.com/biro komunikasi kemenkes ri)

Jakarta, warnaberita.com - Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengimbau seluruh perusahaan untuk aktif menyelenggarakan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) bagi karyawan sebagai bagian dari upaya membangun lingkungan kerja yang sehat dan produktif.

Ajakan ini disampaikan Direktur Promosi Kesehatan Kemenkes, dr. Elvieda Sariwati, M.Epid, saat meninjau langsung pelaksanaan program CKG yang digelar oleh Halodoc di kantornya. 

Menurut dr. Elvieda, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci dalam memperluas jangkauan pemeriksaan kesehatan rutin di kalangan pekerja.

Baca Juga: Fexuprazan Tunjukkan Peredaan Gejala GERD Lebih Cepat dan Aman

“Kami mengapresiasi mitra kami, yaitu Halodoc, atas dukungannya terhadap program Cek Kesehatan Gratis pemerintah. Cek kesehatan bukan hanya dilakukan saat sudah sakit, tapi justru penting untuk dilakukan secara rutin,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa inisiatif semacam ini perlu dijadikan contoh dan diadopsi oleh lebih banyak perusahaan dan instansi, sebagai bentuk tanggung jawab terhadap kesejahteraan karyawan dan langkah nyata dalam membentuk budaya hidup sehat di tempat kerja.

Selama tiga hari pelaksanaan program, Halodoc memberikan layanan pemeriksaan kesehatan secara gratis kepada para karyawan. 

Baca Juga: Pasca Hari Raya Galungan, ASN Buleleng Bersih-bersih di Empat Pasar Tradisional

Layanan ini meliputi skrining kesehatan hingga vaksinasi, disertai konsultasi medis dengan tenaga profesional.

Ratusan karyawan turut ambil bagian dalam kegiatan ini. 

Selain memperoleh pemeriksaan menyeluruh, mereka juga mendapatkan pemahaman lebih baik mengenai kondisi kesehatan masing-masing. 

Baca Juga: Pemkab Buleleng Pulangkan Jenasah Kadek Melly yang Meninggal di AS

Hal ini menjadi pondasi penting dalam menciptakan sistem kerja yang mendukung produktivitas berkelanjutan.

Chief Human Capital Halodoc, Thomas Suhardja, menyatakan bahwa program CKG merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat. 

Menurutnya, upaya preventif sangat penting untuk menjaga keseimbangan antara performa kerja dan kesejahteraan karyawan.

Baca Juga: Pemkab Bangli Raih Peringkat Tertinggi Nasional EPPD 2024

“Secara rutin kami menghadirkan program kesehatan preventif untuk karyawan. Tahun ini, bertepatan dengan ulang tahun Halodoc, kami perluas dengan pemeriksaan kesehatan menyeluruh,” kata Thomas.

Menurutnya, sebelum karyawan memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, mereka harus mendapatkan pelayanan kesehatan terbaik dari lingkungan kerja mereka sendiri. 

Ia menekankan bahwa sasaran utama kegiatan ini adalah kelompok usia produktif, karena dari segmen inilah dampak paling besar terhadap target nasional pemeriksaan kesehatan dapat dicapai.

Baca Juga: Basarnas Gelar Latihan Bersama Penanganan Kecelakaan Kapal Asing

Kementerian Kesehatan berharap program serupa dapat direplikasi oleh lebih banyak perusahaan, sehingga semakin banyak masyarakat produktif yang mendapatkan manfaat dari deteksi dini kondisi kesehatan mereka. 

Dengan dukungan sektor swasta, Kemenkes yakin program Cek Kesehatan Gratis dapat menjangkau lebih luas dan mempercepat terwujudnya Indonesia yang lebih sehat. (*)

© 2025 Warnaberita.com - All Rights Reserved
Warnai Hidup dengan Ragam Berita