Jelang Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I, Menag Minta Pelayanan Terbaik Sejak Embarkasi

Oleh Ragata KalyaSaturday, 26th April 2025 | 16:04 WIB
Jelang Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I, Menag Minta Pelayanan Terbaik Sejak Embarkasi
Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta seluruh jajaran Kementerian Agama menyiapkan layanan prima bagi jemaah haji. (Kemenag)

Jakarta, warnaberita.com - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta seluruh jajaran Kementerian Agama menyiapkan layanan prima bagi jemaah haji, mulai dari asrama embarkasi hingga tiba di Tanah Suci.

Penegasan ini disampaikan Menag saat memimpin rapat persiapan penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M dikutip dari situs Kemenag, Sabtu (26/4).

“Berikan layanan terbaik sejak dari embarkasi. Saya minta semua petugas menyambut jemaah dengan senyum, berikan energi positif di awal keberangkatan,” ujar Menag.

Baca Juga: Kick-Off Website Kopdes Merah Putih, Menkop: Jadi Sumber Data Tunggal

Perjalanan Haji (RPH) 1446 H/2025 M, jemaah haji Indonesia gelombang I akan mulai diberangkatkan ke Madinah pada 2 Mei hingga 16 Mei 2025. Gelombang II akan berangkat ke Jeddah pada 17–31 Mei 2025.

Tahun ini Indonesia mendapatkan kuota haji sebanyak 221.000 orang, terdiri atas 201.063 jemaah reguler, 1.572 petugas haji daerah, 685 pembimbing KBIHU, dan 17.680 jemaah haji khusus.

Menurutnya, pelayanan maksimal harus diberikan secara merata, tanpa membedakan asal provinsi jemaah. “Jangan ada diskriminasi pelayanan. Semua jemaah adalah tamu Allah yang harus dihormati dan dilayani dengan optimal,” tegasnya.

Baca Juga: Gandeng KemenPPPA, Menteri UMKM Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

Menag juga meminta agar pemberangkatan perdana jemaah gelombang I dijadikan momentum spesial. Ia mendorong pelibatan kepala daerah, DPRD, dan instansi terkait dalam pelepasan jemaah.

“Ciptakan suasana khidmat dan meriah. Siapkan antisipasi jika hujan, termasuk tenda untuk para tamu undangan. Kesan awal ini penting,” katanya. (*)

Terkini

Pemkab Bangli Raih Peringkat Tertinggi Nasional EPPD 2024
Pemkab Bangli Raih Peringkat Tertinggi Nasional EPPD 2024
BANGLI | in 6 hours
Pemkab Buleleng Pulangkan Jenasah Kadek Melly Warga Bontihing ke Rumah Duka
Pemkab Buleleng Pulangkan Jenasah Kadek Melly Warga Bontihing ke Rumah Duka
BULELENG | in 5 hours
Pasca Hari Raya Galungan, ASN Buleleng Bersih-bersih di Empat Pasar Tradisional
Pasca Hari Raya Galungan, ASN Buleleng Bersih-bersih di Empat Pasar Tradisional
BULELENG | in 4 hours
Respons Kebijakan Tarif AS, Menkeu Ungkap Pentingnya Diversifikasi Hubungan Perdagangan
Respons Kebijakan Tarif AS, Menkeu Ungkap Pentingnya Diversifikasi Hubungan Perdagangan
EKONOMI | in 3 hours
Jelang Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I, Menag Minta Pelayanan Terbaik Sejak Embarkasi
Jelang Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I, Menag Minta Pelayanan Terbaik Sejak Embarkasi
NASIONAL | in 2 hours
Soroti Mundurnya Ribuan CPNS, Ketua DPR: Proses Rekrutmen ASN Perlu Dievaluasi
Soroti Mundurnya Ribuan CPNS, Ketua DPR: Proses Rekrutmen ASN Perlu Dievaluasi
NASIONAL | in an hour
Indonesia-UEA Bahas Kerja Sama Strategis Talenta Digital dan AI
Indonesia-UEA Bahas Kerja Sama Strategis Talenta Digital dan AI
TEKNOLOGI | 9 minutes ago
Rakor dengan Deputi Pelayanan Kepemudaan, Ini Harapan Menpora
Rakor dengan Deputi Pelayanan Kepemudaan, Ini Harapan Menpora
OLAHRAGA | an hour ago
#PastiAdaSolusi Raih Penghargaan di PR Awards
#PastiAdaSolusi Raih Penghargaan di PR Awards
TELCO | 2 hours ago
Fexuprazan Tunjukkan Peredaan Gejala GERD Lebih Cepat dan Aman
Fexuprazan Tunjukkan Peredaan Gejala GERD Lebih Cepat dan Aman
KESEHATAN | 3 hours ago
© 2025 Warnaberita.com - All Rights Reserved
Warnai Hidup dengan Ragam Berita