Jakarta, warnaberita.com - Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti menjadi narasumber pada Women Empowerment Conference 2025 yang diselenggarakan oleh Mustika Ratu di Jakarta, Senin (14/4).
Turut hadir menjadi narasumber yaitu anggota DPR RI, Putri Zulkifli Hasan dan Social Entrepreneur, Angkie Yudistia.
Diskusi tersebut dimoderatori oleh Putri Indonesia Favorit Kepulauan Sumatera 2015, Farhannisa Nasution.
Baca Juga: Pupuk Indonesia Dorong Produktivitas Lahan Lewat Ekosistem Pertanian Terintegrasi
Wamendag Roro melihat banyak perempuan yang mengaktualisasikan diri dengan membangun UMKM untuk menggali dan mengembangkan potensi diri mereka.
UMKM juga berpeluang membuka lapangan pekerjaan bagi perempuan lain untuk mendapatkan penghasilan yang lebih baik dan mendorong perekonomian nasional.
Wamendag menyampaikan perempuan harus bisa mandiri dan mengubah stigma yang menghambat perempuan untuk berkarya.
Baca Juga: Konsisten Tingkatkan Kualitas, Ini Sederet Keunggulan Prodi Kimia Unair
Perempuan memiliki peran krusial dalam perekonomian Indonesia.
Kontribusi perempuan sangat signifikan, tetapi potensinya belum sepenuhnya dimaksimalkan.
Wamendag menambahkan, untuk memaksimalkan potensi wanita dalam berkarya dan memimpin, diperlukan sinergi dari berbagai pihak.
Baca Juga: Alokasi Waktu Belajar Anak Laki-laki Lebih Sedikit, Ini yang Terjadi
Pemerintah, sektor swasta, organisasi masyarakat sipil, dan individu perlu bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pemberdayaan wanita. (*)